Update: TOYD (Text On Your Desktop v1.2)
Setelah mendapatkan request dari salah seorang pengguna TOYD v1.1, yang menginginkan agar TOYD versi berikutnya disisipkan pengaturan kecepatan scrolling teks, maka pada versi ini saya berusaha untuk merealisasikannya.
Selain itu, ada beberapa penambahan dan perubahan pada versi 1.2 ini, diantaranya adalah penggunaan .exe.manifest sehingga tampilan program sesuai dengan theme Windows yang digunakan. Untuk lebih detilnya, silakan dilihat pada bagian 'change log' di 'Readme.txt' atau 'TOYD Help.pdf'.
Perubahan yang signifikan pada versi ini adalah anda dapat memasukkan lebih banyak teks untuk ditampilkan. Hal ini dimungkinkan karena penggunaan 'list box'. Pada versi sebelumnya, hanya mampu meng-handle hingga 5 teks saja.
Oh ya, saya juga menyertakan form registrasi yang bertujuan untuk melihat sejauh mana kepedulian pengguna terhadap TOYD ini. Perlu untuk dicatat, registrasi tidak diwajibkan, anda tetap dapat menggunakan TOYD tanpa batasan apapun walaupun anda tidak meregistrasikannya.
Selain itu, TOYD juga telah saya 'submit' ke softpedia.com yang diharapkan kedepannya program ini akan dapat digunakan oleh lebih banyak orang.
Silakan dijajal dan berikan komentar anda :)
[DOWNLOAD TOYD V1.2]
[DOWNLOAD TOYD HELP.PDF]
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment
Silahkan luangkan waktu anda untuk memberikan Sedikit Komentar Buat Kemajuan Blog ini.. Setetes Komentar anda sangat berarti buat saya ok tulis yaaa..